Friday, November 22, 2024
HomeBeritaBKKBN Mendukung Pembentukan Posyandu Remaja untuk Meningkatkan Keberhasilan Bonus Demografi

BKKBN Mendukung Pembentukan Posyandu Remaja untuk Meningkatkan Keberhasilan Bonus Demografi

Kepala BKKBN, Dr. (H.C.) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K), menyatakan bahwa remaja adalah kunci keberhasilan pembangunan kualitas bangsa Indonesia di masa depan. Oleh karena itu, penting untuk menyajikan materi-materi yang bisa disosialisasikan bagi remaja dalam merencanakan kehidupan berkeluarga.

Dokter Hasto menyampaikan hal ini saat menjadi pembicara pada Tanwir I Nasyiatul Aisyiyah secara daring, Minggu (14/01). Menurutnya, kesiapan untuk berkeluarga sangat penting dan hal ini harus dimulai dari remaja. Oleh karena itu, dia menilai pentingnya keberadaan posyandu remaja untuk menyampaikan bagaimana 10 dimensi kesiapan berkeluarga itu.

“Saya setuju untuk membangun posyandu remaja, dan memang jumlah remaja kita cukup besar di mana usia produktif mencapai sekitar 70 persen dan yang tidak produktif sekitar 30 persen sehingga kita katakan sebagai bonus demografi,” ujar Dokter Hasto.

Dia menegaskan bahwa remaja menjadi bagian yang sangat menentukan bagi perkembangan bangsa Indonesia ke depan. Dokter Hasto juga mengatakan bahwa jika remaja putus sekolah, menikah pada usia muda, hamil dengan jarak dekat, dan tidak bekerja, maka akan menjadi konsekuensi yang negatif. Artinya, penduduk yang besar ini akan menjadi musibah, bukan berkah. Kuncinya ternyata ada pada remaja.

ARTIKEL TERKAIT

paling populer