PT Chery Sales Indonesia (CSI) merayakan penyerahan unit kepada 3.000 konsumen mobil listrik Chery Omoda E5 di Jakarta, Sabtu (3/8/2024).
Seluruh konsumen ini merupakan pembeli Omoda E5 yang sudah melakukan pemesanan sejak Chery resmi meluncurkan mobil listrik tersebut pada Februari 2024.
“Kami sangat berterima kasih dan mengapresiasi 3.000 konsumen OMODA E5 yang telah memilih mobil ini. Pencapaian ini berhasil membawa Omoda E5 menjadi mobil listrik SUV terlaris pada semester satu 2024. Acara ini juga menjadi wujud nyata komitmen kami untuk terus menjalin hubungan erat dengan para konsumen, karena mereka adalah bagian penting dari perjalanan Chery di Indonesia,” ujar Rifkie Setiawan, Kepala Departemen Merek CSI melalui keterangan tertulisnya.
Ia juga menjelaskan, secara kumulatif, total unit Omoda E5 yang sudah diserahkan ke konsumen lebih dari 3.000 unit atau tepatnya sekitar 3.100 unit. Angka ini merupakan pengiriman yang telah dilakukan di berbagai kota di Indonesia, dengan dominasi di Jakarta, Bandung, dan Surabaya.
Resmi terbentuk komunitas Chery Omoda E5 yang tergabung dalam E5.ID. Peresmian komunitas pengguna mobil listrik Omoda E5 ini juga menjadi salah satu bentuk dukungan mendalam Chery terhadap konsumen yang telah memilih OMODA E5 dan menjadi bagian penting dari perjalanan Chery di Indonesia.
Desain Omoda E5 yang futuristik dan sporty, serta dipadukan dengan teknologi kekinian telah memikat hati konsumen. Dalam catatan CSI, selama pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, dari total 1.009 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK), didominasi oleh Omoda E5 yang disusul Tiggo Series.
Chery juga memberikan manfaat khusus bagi konsumen Omoda E5 yang masuk dalam urutan ke-3.000 hingga 4.000, termasuk garansi seumur hidup untuk baterai, power motor, power motor controller, asuransi gratis selama satu tahun, update aplikasi Car Link O, serta V2L Cable, 7Kw AC Charger, dan Portable Charger secara cuma-cuma.
Selain itu, Chery juga menawarkan garansi kendaraan selama 6 tahun (160.000 Km), gratis jasa dan suku cadang selama 5 tahun (75.000 Km), serta layanan derek dan antar jemput kendaraan selama satu tahun.
Omoda E5 menggunakan baterai LFP berkapasitas 61 kWh yang dapat menempuh jarak hingga 430 km menurut WLTP, serta memiliki fitur Vehicle to Load (V2L) yang bisa menjadi sumber energi portabel. Motor listriknya berdaya 150 kW dan dilengkapi dengan 17 fitur Advanced Driving Assistance System (ADAS) untuk keamanan.
Harga Chery Omoda E5 terbaru 2024 adalah Rp 488.800.000 dan Omoda E5 Pure seharga Rp 419.800.000.