Saturday, September 21, 2024
Homewisata5 Ide Liburan Anti Mainstream di Sa Pa Vietnam: Jadi Primadona Wisatawan

5 Ide Liburan Anti Mainstream di Sa Pa Vietnam: Jadi Primadona Wisatawan

Rabu, 7 Agustus 2024 – 13:29 WIB

Vietnam, VIVASa Pa, sebuah kota di Vietnam beberapa tahun belakangan ini jadi primadona di kalangan wisatawan Indonesia. Bagaimana tidak, kota tersebut menjadi satu-satunya kota di Asia Tenggara yang memiliki empat musim.

Baca Juga :

Indonesia, Vietnam Jelajahi Kerja Sama Perikanan Bilateral

Wisatawan yang ingin merasakan musim dingin tanpa harus mengeluarkan biaya tambahan untuk visa bisa menjadikan Sa Pa sebagai alternatif destinasi liburan Anda. Datanglah di bulan Desember atau Januari untuk menikmati suasana musim dingin. Jika langit cerah tidak berawan, kamu bahkan bisa berkesempatan merasakan salju di kota ini. Scroll untuk info lengkapnya, yuk!

Suhu terdingin di Sa Pa sendiri bisa mencapai 0 derajat Celsius sehingga mantel dan pakaian hangat harus jadi barang wajib yang dibawa. Selain memiliki daya tarik empat musim, ada berbagai alasan wajib mengunjungi Sa Pa tahun ini. Berikut beberapa rekomendasi destinasi menarik di Sa Pa seperti dikutip dari situs resmi Vietnam tourism, Rabu 7 Agustus 2024.

Baca Juga :

RI-Vietnam Perluas Kerja Sama di Sektor Budidaya Lobster, Tuna dan Rumput Laut

  • Puncak Gunung Fansipan

Baca Juga :

Angkut 13,1 Juta Penumpang Sepanjang Semester I-2024, Laba Vietjet Air Meroket 690 Persen

Perjalanan kereta gantung 6 kilometer akan membawa Anda 3.143m ke puncak Gunung Fansipan hanya dalam 15 menit. Jelajahi kompleks pagoda sebelum Anda mencapai puncak tertinggi gunung Fansipan. Sebagai informasi dari puncak gunung Fansipan Anda bisa menikmati pemandangan ‘atap Indocina’ yang tak tertandingi.

  • Kunjungi pasar etnis minoritas

Pasar Bac Ha menjadi salah satu destinasi wajib untuk dikunjungi wisatawan yang berpelancong ke Sa Pa. Pasar yang hanya buka setiap hari Minggu ini cukup unik sebab ratusan pedagang dari suku Dzao, Han, Xa Fang, Tay dan Thailand turun ke pasar, mengenakan pakaian tradisional.

Sa Pa menawarkan beberapa trekking terbaik di Vietnam, dan beberapa desa seperti Cat Cat dan Ta Phin tak boleh dilewatkan. Lakukan trekking di sekitar area tersebut dan rasakan pengalaman berjalan-jalan di sawah, mandi di air terjun, dan mengalami budaya etnis setempat secara langsung.

  • Tinggal di mountain lodge

Sa Pa adalah rumah bagi lodge dan homestay yang menawarkan pemandangan tak terlupakan. Banyak lodge dan homestay terletak di antara persawahan yang tentu akan menjadi pengalaman menginap tak terlupakan. Sebab dari tempat menginap, Anda bisa melihat para petani menjalani kehidupan mereka sehari-hari di sawah.

Bersepeda gunung adalah cara yang bagus untuk keluar dan menjelajahi sudut-sudut Sa Pa yang jarang dikunjungi. Vietnam Mountain Marathon tahunan menarik sekitar 4000 pesaing yang menjalankan jalur buffalo-beaten mulai dari 10 hingga 100 kilometer.

Berbicara mengenai Sa Pa Vietnam, Traveloka memberikan promo spesial beli 3 tiket gratis 1 tiket untuk Sun World Fansipan Legend Cable Car di Sapa, Vietnam. Selain itu, beberapa promo menarik lainnya dalam program EPIC Sale yang berlangsung hingga 11 Agustus 2024 adalah produk Paket Wisata ke Bali 3 hari 2 malam All in! (tiket pesawat, hotel dan experience) dengan harga mulai dari Rp3 jutaan.

Ada juga promo tiket pesawat pulang-pergi (PP) Jakarta-Turki dari Turkish Airways hanya dengan Rp10 jutaan saja serta promo tiket pesawat pulang-pergi (PP) Jakarta-New York dari Turkish Airways hanya dengan Rp13 jutaan. Hingga promo diskon 20 persen untuk menginap di AYANA Komodo Waecicu Beach, juga diskon 37 persen menginap di Plataran Bromo.

Halaman Selanjutnya

Sa Pa menawarkan beberapa trekking terbaik di Vietnam, dan beberapa desa seperti Cat Cat dan Ta Phin tak boleh dilewatkan. Lakukan trekking di sekitar area tersebut dan rasakan pengalaman berjalan-jalan di sawah, mandi di air terjun, dan mengalami budaya etnis setempat secara langsung.

Source link

ARTIKEL TERKAIT

paling populer