Tuesday, October 15, 2024
HomeBeritaSummer Nichols, Putri Muda yang Berasal dari Surabaya dengan Berbagai Prestasi

Summer Nichols, Putri Muda yang Berasal dari Surabaya dengan Berbagai Prestasi

Sabtu, 28 September 2024 – 15:08 WIB

Summer Nichols, Gadis Belia asal Surabaya dengan Segudang Prestasi - JPNN.com Jatim

Summer Nichols Tjahjono, gadis asal Surabaya yang memiliki segudang prestasi di usianya yang masih belia. Foto: Sumber JPNN

jatim.jpnn.com, SURABAYA – Summer Nichols Tjahjono meraih prestasi 1st Runner Up Putri Belia Jawa Timur 2024 yang diselenggarakan Ryo Management pada 20-21 September 2024 di Santika Premiere Gubeng, Surabaya.

Gadis kelahiran 8 Agustus 2014 itu juga meraih atribut Best Talent dan Best Social Media di ajang Putra Putri Jawa Timur yang diikuti 50 finalis dari berbagai daerah di Jatim.

Summer mengaku tak menyangka dirinya meraih juara tersebut karena beberapa peserta lain dinilai anggun dan luar biasa ketika di atas panggung.

“Saya sempat grogi banget saat maju di atas panggung, apalagi pakai evening dress. Takut salah gerak. Namun, berkat dukungan semua orang, terutama mama, semua bisa berjalan lancar,” ujar Summer, Sabtu (28/9).

Meskipun sudah berlatih dan tampil maksimal dan memberikan yang terbaik, Summer sempat merasa khawatir karena saat final seluruh peserta terlihat tampil hebat dan memesona.

“Mama terus memberikan support yang luar biasa sehingga saya bisa tampil percaya diri. Walhasil usahanya berbuah manis dan bisa meraih juara 1St Runner Up,” ucap dia.

Prestasi membanggakan itu, kata dia, tidak diraih dengan mudah, membutuhkan persiapan matang untuk bisa menang di ajang Putra Putri Jawa Timur 2024.

Summer melakukan latihan rutin modelling, menyanyi, maupun public speaking. Proses yang dilaluinya juga cukup panjang mulai prakarantina pada 11 Agustus, karantina 20 September, dan grand final 21 September 2024.

Summer Nichols Tjahjono meraih prestasi terbarunya sebagai 1st Runner Up Putri Belia Jawa Timur 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

ARTIKEL TERKAIT

paling populer