Menu Sahur Telur Barendo Ala Chef Devina Hermawan untuk Hidangan Ringkas dan Bergizi
Untuk ibu-ibu di rumah yang mungkin bingung mencari ide menu sahur, kini ada pilihan baru yang bisa dicoba, yaitu telur barendo. Telur barendo adalah telur dadar khas Padang yang memiliki tekstur renyah dan pinggiran bergerigi seperti renda. Selain mudah dan cepat dibuat, telur barendo juga merupakan sumber protein yang baik untuk menyokong puasa Anda. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai resep dan cara membuat telur barendo ala Chef Devina Hermawan, disimak informasinya berikut ini.
Chef Devina Hermawan telah berbagi resep telur barendo melalui tayangan YouTube miliknya. Untuk membuat telur barendo, Anda memerlukan bahan-bahan berikut:
– 3 butir telur ayam
– 3 siung bawang merah
– ¼ sdt kaldu ayam bubuk
– 3 sdt air
– 3 sdt maizena
Pelengkap:
– nasi putih
– timun
– bumbu rendang (opsional)
Cara membuat telur barendo:
1. Campurkan maizena dan air, aduk hingga rata
2. Kocok lepas telur, tambahkan kaldu ayam bubuk dan larutan maizena, lalu iris bawang merah dan aduk kembali
3. Panaskan minyak, tuangkan telur secara perlahan sambil diaduk, masak hingga kecoklatan dan kering, lalu tiriskan
4. Agar lebih sehat, masukkan telur barendo ke dalam air fryer selama 5 menit pada suhu 180 derajat celcius
5. Telur barendo siap disajikan
Dengan bahan yang mudah ditemukan dan cara membuat yang sederhana, telur barendo merupakan pilihan menu sahur yang praktis namun tetap bergizi. Untuk melihat video resep lengkapnya, bisa diakses melalui tautan berikut. Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat menambah inspirasi dalam menyajikan hidangan sahur untuk keluarga di rumah.