Friday, November 22, 2024
HomewisataWill Smith Tertarik dengan Destinasi Wisata Alam Sukabumi

Will Smith Tertarik dengan Destinasi Wisata Alam Sukabumi

Sabtu, 6 April 2024 – 13:14 WIB

VIVA – Aktor Hollywood Will Smith membuat heboh dunia maya. Ia mengunggah ulang postingan akun @asepmulyanadam yang menampilkan destinasi alam dengan pemandangan yang indah. Wisatawan asal Indonesia tersebut sedang menikmati pemandangan melalui ayunan di atas sungai.

“Where is this,” tanya Will Smith, dikutip Sabtu, 6 April 2024.

Unggahan dari aktor kelahiran Philadelphia tersebut ramai dengan komentar-komentar yang memberitahukan kepadanya bahwa lokasi wisata tersebut berada di Indonesia. Salah satu artis yang ikut berkomentar adalah istri Iko Uwais, Audy Item.

Pemilik akun Instagram @asepmulyanadam menuliskan bahwa destinasi tersebut adalah Lembah Purba Sukabumi. Unggahan tersebut juga ramai dikomentari oleh warga asing yang penasaran seperti Will Smith.

Diketahui bahwa objek wisata tersebut dikenal dengan Keranjang Sultan yang terletak di kawasan Suspension Bridge Situ Gunung, Kadudampit, Kabupaten Sukabumi. Keranjang Sultan adalah wahana kursi gantung berbentuk keranjang rotan yang memacu adrenalin wisatawan. Keranjang tersebut berjalan melintasi sungai dengan rute sepanjang 100 meter.

Lokasi Keranjang Sultan Situ Gunung berada di area Situ Gunung Jalan Kadudampit, Gede Pangrango, Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Harga tiket dan jam buka Keranjang Sultan Situ Gunung Sukabumi, jam buka pada pukul 07.00 – 16.00 WIB hari biasa dan 07.00 – 17.00 WIB saat akhir pekan dan musim liburan.

Untuk biaya naik Keranjang Sultan Situ Gunung Sukabumi termasuk pembayaran tiket VIP Situ Gunung Suspension Bridge sebesar Rp 100.000. Pemegang tiket VIP akan mendapatkan fasilitas transportasi, welcome drink, snack, dan mengalami melewati jembatan gantung di tengah hutan.

Pemilik tiket VIP Suspension Bridge tidak perlu membayar lagi dan bisa langsung merasakan sensasi bergelantungan di atas Keranjang Sultan. Namun bagi pemegang tiket reguler, harus membayar biaya tambahan sebesar Rp 40.000 per orang.

Source link

ARTIKEL TERKAIT

paling populer