Home Kesehatan Apakah Pernikahan Tanpa Kehidupan Seksual Dapat Membahayakan Hubungan?

Apakah Pernikahan Tanpa Kehidupan Seksual Dapat Membahayakan Hubungan?

0

Pernikahan tanpa aktivitas seksual bukanlah hal yang kerap dibicarakan tetapi kenyataannya ada banyak kasus di mana pasangan melakukan hal tersebut.

Berdasarkan penelusuran Seth Stephens-Davidowitz pada tahun 2015, pencarian di mesin pencari Google dengan kata kunci ‘sexless marriage’ 3,5 kali lebih banyak dari ‘unhappy marriage’ dan 8 kali lebih banyak dari ‘loveless marriage’.

Berbicara tentang definisi pernikahan tanpa aktivitas seksual, beberapa pakar menyebut bahwa tidak ada arti yang pasti terkait hal ini. Ada pakar yang menyebut bahwa tidak berhubungan seksual selama 10 tahun atau lebih merupakan pernikahan tanpa aktivitas seksual. Namun terapis seks dan hubungan Danielle Harel menyatakan bahwa itu adalah kondisi di mana hubungan seksual tidak selalu hadir dalam hubungan pasangan.

Menurut Danielle, pasangan bisa tidak berhubungan seksual selama lima tahun atau hanya melakukannya sesekali dalam beberapa bulan. Bagi suami dan istri yang sama-sama tidak mempermasalahkan kehidupan pernikahan tanpa seks, itu artinya pernikahan mereka baik-baik saja.

Jessa Zimmerman, seorang terapis seks bersertifikat, menyatakan bahwa jika pasangan tidak mempermasalahkan pernikahan tanpa hubungan seksual, itu berarti tidak masalah.

Ada beberapa pasangan yang mengatakan bahwa mereka dapat menikmati hubungan fisik yang intim dan sentuhan seksual tanpa perlu melakukan penetrasi. Jika kedua pasangan memiliki pemikiran yang sama, hubungan pernikahan mereka tetap aman karena masih terdapat keintiman dan kedekatan.

Menurut Lexx Brown-James, seorang terapis hubungan, pasangan harus bisa merasakan kesenangan dan kedekatan di luar fisik. Mereka dapat merayakan kebahagiaan satu sama lain, terlibat dalam kasih sayang yang tidak selalu bersifat fisik, dan benar-benar mendukung satu sama lain sepanjang perjalanan hidup.

Source link

Exit mobile version