Sunday, October 20, 2024
HomeKesehatanPerlukah Orang Dewasa Mengonsumsi Susu? Ahli Gizi Mengungkap Fakta Sebenarnya!

Perlukah Orang Dewasa Mengonsumsi Susu? Ahli Gizi Mengungkap Fakta Sebenarnya!

Belakangan ini, berbagai alternatif susu seperti susu almond dan susu kelapa mulai populer. Namun, Marudut mengingatkan bahwa meskipun produk-produk ini meniru susu, kandungan gizinya tidak bisa menyamai susu asli.

Susu dari kelenjar mamalia memiliki kandungan protein yang berkualitas tinggi, setara dengan protein dalam telur.

“Protein dalam susu, terutama kasein, merupakan protein berkualitas tinggi yang sulit ditemukan dalam sumber makanan lain,” kata Marudut. Kasein bahkan dijadikan acuan untuk menilai kualitas protein dari sumber lain, menunjukkan betapa pentingnya susu sebagai sumber protein yang baik.

Susu juga berperan besar dalam menjaga kesehatan tulang. Tulang manusia terdiri dari 60 persen mineral, 30 persen mineral, dan 10 persen air. Protein dalam susu membantu mineralisasi tulang serta proses pembaharuan tulang.

“Ini berarti, mengonsumsi susu secara rutin dapat membantu menjaga kesehatan tulang dan mencegah penyakit tulang seperti osteoporosis, yang sering mengancam orang dewasa dan lansia,” tambahnya.

Source link

ARTIKEL TERKAIT

paling populer